PAHAMI 5 SUGESTI INI KETIKA KONDISIMU SEDANG TERJEBAK HUTANG YANG MEMBERATKAN

Memiliki hutang yang memberatkan membuat seseorang menjadi bingung, stres dan putus asa. Bahkan karena putus asa sampai terjadi bunuh diri, banyak kasus bunuh diri itu akibat terjebak karena hutang, hal seperti ini bukan hanya di Indonesia tapi juga di belahan dunia lainnya. Kondisi hutang yang memberatkan memang memerlukan solusi yang tepat dalam menghadapinya. Solusi yang utama harus disiapkan ada dalam Pikiran anda sendiri, dengan pikiran yang jernih maka solusi untuk hutang yang memberatkan pasti segera datang. Supaya pikiran kita bekerja dengan baik dalam memberikan solusi hutang maka diperlukan sugesti-sugesti yang positif dan penuh solusi. Ingat, semua kondisi yang terjadi dalam hidup manusia itu sesungguhnya hasil sugesti di pikirannya sendiri.

Artikel kali ini membahas tentang sugesti bagi anda yang sedang terjebak hutang, karena banyak pertanyaan yang masuk ke hape saya, ke inbox fb saya tentang hutang ini. Saya menyarankan untuk belajar AMC saja, agar bisa bertatap muka dengan saya sehingga saya bisa mudah membenahi pikiran anda yang membuat anda menarik hutang berat itu. 5 sugesti yang akan saya berikan ke anda adalah tips yang sudah saya buktikan sendiri ketika dulu berada dalam kondisi terjebak hutang. Ya, dulu saya pernah berada dalam kondisi seperti itu, dan itu masa saya kuliah, Anda bisa bayangkan bagaimana kondisinya. Sedang kuliah tapi dikejar hutang. Jadi saya tahu rasanya kondisi seperti itu.

Saya harapkan, anda mau memahami dan menerapkan 5 sugesti yang akan saya jelaskan dibawah ini, jika ingin lebih jelas maka anda bisa mempelajari AMC dengan mengikuti kelasnya. agar anda memiliki “kekuatan baru” dalam menghadapi kehidupan ini. Untuk tahu apa itu AMC klik dulu disini

Oh ya, anda simak dulu video saya tentang melakukan perubahan diri dengan cepat. Supaya anda paham bahwa memang Pikiran adalah kunci utama dalam hidup ini.

5 Sugesti yang harus anda pahami ketika kondisimu sedang terjebak hutang yang memberatkan adalah :

Pertama, Terima dulu Kondisi itu. Daripada anda mengeluh, daripada anda ngomel-ngomel, daripada anda mencari-cari kesalahan orang apalagi menyalahkan Tuhan maka lebih baik anda terima dulu kondisi seperti itu. Katakan kalimat sugesti ini dengan sungguh-sungguh : “Saya bahagia menerima hutang ini, dengan rasa bahagia ini saya percaya pasti ada solusi”

Kedua, Hiruplah Udara Segar. Berikan udara yang segar bagi kepala anda, keluarlah dari rumah anda, keluarlah dari kamar anda. Sambil menghirup udara segar, berpikirlah yang indah-indah saja, berpikirlah yang nyaman saja. Katakan kalimat sugesti ini : “Dengan segarnya udara ini, saya percaya solusi terhadap hutang ini pasti ada untuk saya”

Ketiga, Temui orang yang anda cintai. Saat menemui mereka, genggam tangan mereka lalu katakan kalimat sugesti ini kepada mereka “Doakan aku..supaya bisa menyelesaikan hutang ini dengan cepat ya, kamu jadi semangatku. 

Keempat, Bersemangatlah. Coba genggam tanganmu lalu munculkan  lagi semangatmu. Siapkan dirimu untuk segera menerima solusi. Katakan kalimat sugesti ini : “Saya percaya Tuhan itu Maha Pemberi Solusi, dan dengan meningat-Nya maka saya pasti semangat kembali untuk menerima solusi”

Kelima, Pasrahkan kepada Tuhan, berdoalah dengan sungguh-sungguh.

“Tuhan, aku percaya tidak ada kondisi yang Kau berikan melebihi kemampuanku, tunjukkanlah cahaya solusi dari hutang yang memberatkan ini, Aku percaya Engkaulah sumber solusi dari segala kondisi”

Hidup seseorang itu bersumber dari sugesti di pikirannya, sehingga anda harus paham benar apa itu sugesti dan paham secara benar bagaimana pikiran itu bekerja. Karena itu menjadi kebutuhan bagi setiap orang termasuk anda untuk memahami AMC sebagai panduan dalam menciptakan kehidupan yang penuh kebaikan.

Tinggalkan komentar